SERAYUNEWS – Harga emas batangan di Indonesia hari ini, Jumat 18 Juli 2025, mengalami pergerakan yang bervariasi. Cek harganya di sini.
Di tengah fluktuasi pasar global, harga emas keluaran Antam justru turun tipis, sementara beberapa produk emas dari Pegadaian mengalami kenaikan harga.
Jika Anda mengikuti perkembangan harga logam mulia untuk kebutuhan investasi atau tabungan jangka panjang, hari ini bisa jadi momen menarik untuk mencermati perbandingan harga dari berbagai merek dan platform.
Fluktuasi harga emas hari ini menunjukkan bahwa pasar masih bergerak dinamis. Bagi Anda yang ingin berinvestasi, penurunan harga emas Antam bisa menjadi peluang membeli di harga lebih rendah.
Di sisi lain, kenaikan harga Galeri 24 mengindikasikan adanya permintaan yang tetap kuat di pasar domestik.
Untuk investor pemula, penting memahami bahwa harga emas bisa berubah setiap hari tergantung kondisi global.
Adapun seperti inflasi, suku bunga, hingga nilai tukar dolar AS. Oleh karena itu, waktu beli dan jual menjadi kunci strategi investasi Anda.
Harga emas batangan Antam 1 gram hari ini dibanderol sebesar Rp1.917.000. Dibandingkan hari sebelumnya, terjadi penurunan sekitar Rp2.000.
Penurunan kecil ini bisa menjadi celah bagi Anda yang ingin membeli emas untuk jangka panjang. Berikut harga lengkap emas Antam hari ini menurut satuan beratnya:
Harga tersebut mengacu pada situs resmi Logam Mulia dan berlaku di beberapa toko emas atau butik resmi Antam di seluruh Indonesia.
Sementara itu, Pegadaian sebagai salah satu penyedia emas batangan juga merilis harga untuk tiga jenis emas berbeda: Galeri 24, UBS, dan Antam Retro.
Harga di Pegadaian bisa berbeda karena pengaruh biaya produksi dan bentuk fisik emasnya.
1. Galeri 24 Pegadaian
Produk ini hari ini mengalami kenaikan harga. Emas 1 gram dijual seharga Rp1.897.000. Berikut beberapa contoh harga lainnya:
2. Emas UBS Pegadaian
Harga emas UBS justru sedikit turun hari ini. Untuk ukuran 1 gram, harga yang ditawarkan adalah Rp1.912.000, atau selisih tipis dari harga emas Antam. Harga lainnya:
3. Antam Retro Pegadaian
Jenis ini merupakan emas batangan Antam tanpa kemasan terbaru. Harga 1 gram hari ini dibanderol Rp1.941.000, atau lebih mahal dibanding Antam reguler. Rinciannya:
1. Bandingkan Harga dari Berbagai Sumber
Periksa harga emas dari Antam, Pegadaian, dan toko emas lokal. Selisih harga bisa cukup signifikan tergantung jenis dan kemasannya.
2. Pilih Produk Sesuai Kebutuhan
Jika Anda ingin emas yang mudah dijual kembali, Antam reguler bisa menjadi pilihan utama. Namun, jika mencari harga lebih terjangkau, Galeri 24 atau UBS bisa Anda pertimbangkan.
3. Perhatikan Buyback Price
Harga beli kembali atau buyback penting dipantau. Biasanya, harga buyback Antam lebih rendah sekitar Rp150.000 dari harga jual. Ini akan memengaruhi keuntungan Anda saat ingin mencairkan emas ke dalam bentuk uang.
4. Pertimbangkan Biaya Tambahan
Jika membeli emas di Pegadaian, Anda mungkin dikenakan biaya administrasi atau margin tertentu. Pastikan Anda menghitung keseluruhan biaya sebelum membeli.
Dengan penurunan harga Antam dan stabilnya harga UBS, ada dua pendekatan yang bisa Anda ambil. Jika Anda yakin emas akan naik di bulan-bulan mendatang, pembelian hari ini bisa jadi pilihan tepat.
Namun jika ingin bermain lebih hati-hati, menunggu harga menyentuh titik bawah bisa menjadi langkah strategis.***