SERAYUNEWS – Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono menginginkan proses relokasi pedagang kaki lima (PKL) di jalan Bung Karno Purwokerto dilakukan serentak dalam satu waktu. Sehingga dalam penataannya akan lebih mudah dan efektif.
Jika tidak dilakukan serentak, dikhawatirkan lahan lama akan kembali digunakan untuk berjualan oleh pedagang baru. “Relokasi harus dilakukan serempak karena apabila dipindah bertahap, lahan yg ditinggal oleh PKL yg dipindahkan akan ditempati PKL baru,” katanya, Kamis (10/07/2025).
Sadewo menyampaikan bahwa para PKL sejak awal sudah sepakat, jika nantinya harus dilakukan relokasi untuk penataan yang lebih rapi.
Saat ini, sedang dibuat perencanaan lahan relokasi dan fasilitas untum semua PKL yang jualan di trotoar.
“Sewaktu saya wabup sudah ada kesepakatan dangan paguyuban PKL bahwa mereka siap dipindah serempak setelah lahan relokasi siap,” katanya.
Harapannya proses relokasi tidak memakan waktu yang terlalu lama. Meskipun untuk hal ini perlu dilakukan secara multi years. Pada realisasinya pembangunan relokasi tentu menyesuaikan anggaran yang dimiliki Pemda.
“Pembangunan lahan relokasi disesuaikan dengan kemampuan anggaran namun akan diusahakan secepatnya direalisasi. Saya kurang sepakat dengan pembangunan yang memaksakan anggan dan dilakukan multi years tp years-nya terlalu banyak,” kata dia.