SERAYUNEWS – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas terus menggenjot perbaikan infrastruktur. Hingga semester I tahun anggaran 2025, total panjang jalan yang telah ditangani mencapai hampir 79 kilometer, tersebar di berbagai wilayah kabupaten.
Kepala DPU Banyumas, Kresnawan, menjelaskan bahwa penanganan jalan terbagi dalam tiga kategori utama.
“Rinciannya, pemeliharaan rutin sepanjang 41,88 km, pemeliharaan berkala 27,101 km, dan rekonstruksi jalan 7,284 km,” ujar Kresnawan, Rabu (23/7/2025).
“Setiap hari, ada perbaikan jalan yang dilakukan di Banyumas,” tegas Kresnawan. Ia memastikan bahwa program ini menjadi prioritas untuk menjaga konektivitas antarwilayah, kenyamanan pengguna jalan, dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Dengan capaian signifikan selama enam bulan pertama, DPU optimistis bisa mencapai bahkan melampaui target yang tertuang dalam APBD 2025.
Kresnawan menegaskan bahwa seluruh ruas jalan yang memerlukan penanganan sudah terdata. Namun pelaksanaan tetap mengacu pada skala prioritas, mengingat keterbatasan anggaran.
“Kami juga terus berkoordinasi dengan Pemprov Jateng dan Pemerintah Pusat untuk memperoleh dukungan anggaran,” jelasnya.
Ia juga meminta maaf jika masih ada ruas jalan yang belum tertangani, namun memastikan bahwa semua aduan tetap menjadi bagian dari rencana penanganan ke depan.