SERAYUNEWS– PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) IV Cilacap kembali memperkuat komitmennya terhadap pemberdayaan masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Kali ini, Kilang Cilacap membekali mitra UMKM dengan keterampilan digital berupa pelatihan pembuatan video promosi.
Pelatihan berlangsung pada, Selasa (6/5/2025) menyasar Kelompok Wanita Tani (KWT) Subur Lestari di Kelurahan Donan, Kecamatan Cilacap Tengah.
Tujuan utamanya adalah membantu pelaku UMKM bersaing di pasar digital melalui promosi visual yang lebih menarik dan efektif.
Kilang Cilacap menggandeng Sekolah Tinggi Multimedia “MMTC” Yogyakarta untuk memberikan pelatihan teknis.
Materinya meliputi pembuatan naskah promosi, teknik pengambilan gambar, hingga proses editing video sesuai kebutuhan pemasaran.
“Panen lidah buaya bisa mencapai 1 kilogram per batang jika berumur 15 bulan. Untuk itu perlu edukasi promosi agar produk mereka bisa menembus pasar lebih luas,” ujar Cecep Supriyatna, Area Manager Communication, Relations & CSR KPI RU IV Cilacap.
KWT Subur Lestari merupakan mitra binaan Kilang Cilacap yang sukses membudidayakan lidah buaya secara optimal. Kini, mereka mulai naik kelas dengan masuk ke ranah promosi digital.
Ketua Program Pendidikan Manajemen Produksi Siaran MMTC Yogyakarta, Sony Wibisono, menyambut baik kolaborasi ini.
Ia menekankan pentingnya keterampilan multimedia bagi UMKM agar mampu memasarkan produk secara kreatif dan menjangkau lebih banyak konsumen.
“Kami senang bisa berkontribusi karena keterampilan ini menjadi bekal penting untuk promosi digital yang lebih efektif,” jelas Sony.
Selain memberdayakan masyarakat, pelatihan ini juga mendukung beberapa Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), di antaranya:
“Program TJSL yang kami jalankan diarahkan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal secara berkelanjutan,” tambah Cecep.